Le Mans -
MotoGP Prancis 2010 menjadi tontonan balapan di antara dua pembalap tim Fiat Yamaha. Tak tersentuh pembalap tim-tim lain sejak awal, Jorge Lorenzo berhasil mengalahkan Valentino Rossi.
Pada lomba di sirkuit Le Mans hari Minggu (23/5/2010), Lorenzo tampil sebagai juara dengan catatan waktu 44 menit 29,114 detik, melahap 28 putaran. Ia unggul lima detik lebih dari Rossi yang harus puas di tempat kedua.
Rossi sempat berada di depan setelah balapan dimulai, mengamankan posisinya sebagai pemegang pole position. Akan tetapi ia terus dikuntit Lorenzo, yang dengan gaya agresifnya terus memberi tekanan pada The Doctor.
Duel di antara mereka mulai terjadi sangat ketat di lap ketujuh, di mana Lorenzo sempat menyusul Rossi sebanyak dua kali berturut-turut dalam jarak dekat, tapi sang juara bertahan mampu membalas.
Baru di lap ke-11 serangan Lorenzo tak mampu lagi diladeni Rossi, yang sepertinya masih terganggu dengan kondisi bahunya yang belum pulih betul.
Pembalap Spanyol itu terus memantapkan kecepatan dan posisinya. Tiga lap berikutnya ia sudah memberi jarak tiga detik pada Rossi. Sejak itu terlihat sulit dikejar dan akhirnya memang berhasil menyentuh garis finish sebagai yang terbaik.
Dengan demikian Lorenzo sudah memenangi dua dari tiga balapan di musim ini, dan berhak memimpin klasemen sementara. Kemenangan pertama didapatnya di seri kedua di Jerez, Spanyol, sedangkan di seri pembuka di Qatar ia juga naik podium di urutan kedua di bawah Rossi.
Podium ketiga di Le Mans menjadi milik pembalap Honda Andrea Dovizioso. Ia mendapat tempat itu setelah memenangi balapan ketat di lap-lap terakhir dengan Dani Pedrosa dan Nicky Hayden. Ini adalah podium ketiga nomor dua buat Dovizioso setelah memperoleh yang pertama di Losail.
Pedrosa harus puas dengan 11 poin atas capaiannya di peringkat kelima di belakang Hayden. Di seri kedua di Jerez Pedrosa gagal menjadi juara karena berhasil dibalap Lorenzo di lap-lap terakhir walaupun memimpin sejak awal lomba.
Nasib sial dialami Casey Stoner yang hanya beredar di lintasan kurang dari tiga lap. Ia terjatuh dalam posisi yang sebenarnya tanpa tekanan -- dan langsung KO. Loris Capirossi dan Ben Spies juga out, seperti halnya tiga minggu lalu di Jerez.
Hasil MotoGP Prancis:
1. Jorge Lorenzo Yamaha 44m29.114s
2. Valentino Rossi Yamaha + 5.672s
3. Andrea Dovizioso Honda + 7.872s
4. Nicky Hayden Ducati + 9.346s
5. Dani Pedrosa Honda + 12.613s
6. Marco Melandri Gresini Honda + 21.918s
7. Randy de Puniet LCR Honda + 29.288s
8. Hector Barbera Aspar Ducati + 33.128s
9. Aleix Espargaro Pramac Ducati + 33.493s
10. Marco Simoncelli Gresini Honda + 33.805s
11. Hiroshi Aoyama Interwetten Honda + 34.346s
12. Colin Edwards Tech 3 Yamaha + 37.123s
13. Mika Kallio Pramac Ducati + 55.061s
Tidak finish
Loris Capirossi Suzuki 6 laps
Ben Spies Tech 3 Yamaha 6 laps
Casey Stoner Ducati 2 laps
Klasemen sementara
1. Jorge Lorenzo 70
2. Valentino Rossi 61
3. Andrea Dovizioso 42
4. Dani Pedrosa 40
5. Nicky Hayden 39
6. Randy de Puniet 26
7. Marco Melandri 21
8. Colin Edwards 16
9. Marco Simoncelli 16
10. Hector Barbera 15
11. Hiroshi Aoyama 13
12. Mika Kallio 12
13. Ben Spies 11
14. Casey Stoner 11
15. Aleix Espargaro 8
16. Loris Capirossi 7
17. Alvaro Bautista 6
Tidak ada komentar:
Posting Komentar