Blogger Widgets

Senin, 21 Maret 2011


Inilah Desain Unik Nomor 1 di Motor Yamaha Jorge Lorenzo - Valentino Rossi telah pindah ke Ducati. Posisi pembalap nomor satu di tim Fiat Yamaha pun kini jadi milik Jorge Lorenzo, juara dunia MotoGP 2010. Desain “nomor 1” di badan motor Lorenzo setelah resmi dikenalkan ke publik.

Lorenzo membuat sendiri desain nomor 1 dengan dibantu tim dari laman Marca.com dan sketsa dari para pembaca situs tersebut. Pembalap Yamaha terakhir yang memakai desain nomor 1 adalah, rider asal Amerika Serikat Wayne Rainey setelah meraih gelar triple crown pada 1993.

Lorenzo akan resmi memakai desain terbarunya ketika menggeber motornya dalam sesi latihan di di Sirkuit Sepang Selasa depan. “Saya sangat bangga memakai nomor satu karena Anda harus bekerja keras untuk bisa mendapat kesempatan ini. Saya beruntung karena saya bisa menempatkan inisial JL,” kata Lorenzo, Senin (31/1), seperti dikutip tempointeraktif.com.

Wilco Zeelenberg, manajer tim Yamaha memompa semangat Lorenzo untuk terus menjadi yang terbaik di tim. Ia menilai ini adalah kesempatan langka yang diperoleh pembalap asal Spanyol itu. “Kemungkinan sekali dalam 50 tahun perayaan ulang tahun Yamaha. Memakai nomor 1 membawa tekanan. Namun George siap memikul beban, sesuatu yang diperlihatkannya ketika tampil di kelas 250 cc,” tegas Zeelenberg.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar