Blogger Widgets

Senin, 16 September 2013

Marc Marquez tak Takut Kecepatan Motor Jorge Lorenzo

TRIBUNNEWS.COM, SAN MARINO - Pemimpin klasemen Motogp asal Tim Honda, Marc Marquez, mengaku tidak takut kepada kemajuan yang diperlihatkan pebalap Yamaha, Jorge Lorenzo.

Pada GP San Marino di Misano World Circuit Marco Simoncelli di Misano, Italia, Minggu (15/9), Lorenzo menjadi juara. Marquez berada di posisi kedua, sedangkan Dani Pedrosa asal tim Repsol Honda di peringkat ketiga.

Hasil tersebut membuat Lorenzo mendekati Marquez dalam klasemen sementara setelah sebelumnya juara bertahan itu juga menjadi pemenang di GP Inggris di Silverstone pada awal September. Marquez memimpin klasemen dengan 253 poin atau unggul 34 angka dari Lorenzo dan Pedrosa.

Mengingat Lorenzo dua kali menang dalam dua balapan terakhir plus perolehan poini di klasemen semakin dekat dan motor Yamaha yang semakin kencang berkat sistem transmisi baru, Marquez mengaku dirinya tidak khawatir.

“Saya tidak takut,” ujar Marquez dalam konferensi pers setelah lomba yang dihadiri Bolanews. Ia kemudian mengatakan bahwa dirinya sangat percaya pada Honda dan akan tetap berkonsentrasi pada kemampuan sendiri.

“Buat saya perbedaan 25 atau 34 poin sama saja. Saya masih akan tetap sama. Saya akan tetap berusaha keras,” ujar Marquez, 20 tahun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar